Selasa, September 18, 2012

Mulai 1 Oktober 2012 Tarif KRL Commuter Line AC Jabodetabek Naik

johannesharry.wordpress.com
PT Kereta Api Indonesia (KAI) berencana menaikkan tarif kereta rangkaian listrik KRL Commuter Line AC se-Jabodetabek. Kenaikan itu akan diberlakukan mulai 1 Oktober mendatang.

Kenaikan yang akan diberlakukan sebesar Rp2.000. Dengan kenaikan tarif KRL tersebut, maka untuk relasi Bogor-Jakarta atau sebaliknya akan menjadi Rp9.000. Sementara jurusan Bekasi-Jakarta akan menjadi Rp8.500. Untuk jurusan Depok-Bogor dan Depok-Jakarta serta Serpong-Tanahabang akan menjadi Rp8.000. Sedangkan jurusan Tangerang-Duri tarif baru nanti adalah Rp7.500.

Kenaikan tarif itu akan diimbagi PT KAI dengan perbaikan sejumlah infarstruktur agar pengguna Commuter Line bisa lebih nyaman sepanjang perjalanan. PT KAI misalnya akan menyediakan gerbong baru dan underpass atau skybridge.

Corporate Secretary PT KAI Komuter Jabodetabek, Makmur Syaheran, kepada detikcom, Kamis (13/9/2012) mengatakan kenaikan tarif ini akan dibarengi dengan peningkatan pelayanan terhadap penumpang. Berbagai pelayanan akan ditambah seperti penambahan pengamanan stasiun, steriliasi stasiun, penambahan anouncement di setiap stasiun dan kebersihan KRL. Kenaikan tarif ini adalah kenaikan pertama selama tiga tahun terakhir. Menurutnya dalam tiga tahun ini sudah banyak langkah yang dibuat KRL untuk meningkatkan pelayanan terhadap penumpang.
sumber: www.metrotvnews.com ; news.detik.com

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...