Kamis, Mei 29, 2014

Video Inspiratif "Indonesia Mengajar"

Dua video dari TEDx tentang Gerakan Indonesia Mengajar berikut ini sangat inspiratif dengan ide dan nilai-nilai positif kebangsaan yang terkandung di dalamnya.

Video pertama menjelaskan tentang konsep dari Gerakan Indonesia Mengajar, dan video kedua menceritakan pengalaman seorang yang menjalankan pengabdiannya sebagai Pengajar Muda.

Meski telah diunggah beberapa tahun lalu, semoga tidak ada istilah 'basi' ataupun kata terlambat untuk sharing hal yang baik bagi bangsa ini.


This is a Graphic Recording of that talk.
To see original talk, go to http://www.youtube.com/watch?v=LBgWsBkjsXQ



Sekilas tentang Indonesia Mengajar (dari id.wikipedia) :
Indonesia Mengajar (IM) merupakan sebuah lembaga nirlaba yang merekrut, melatih, dan mengirim generasi muda terbaik bangsa ke berbagai daerah di Indonesia untuk mengabdi sebagai Pengajar Muda (PM) di Sekolah Dasar (SD) dan masyarakat selama satu tahun. Penggagasnya, Anies Baswedan memulai gerakan Indonesia Mengajar pada tahun 2009 untuk menjadi lebih dari sekadar program, tetapi sebagai gerakan untuk mengajak bersama masyarakat yang berikhtiar untuk ikut berperan aktif mencerdaskan kehidupan bangsa sebagai wujud upaya melunasi janji kemerdekaan.
Meyakini bahwa pendidikan dasar adalah fondasi pembangunan masyarakat Indonesia, maka Indonesia Mengajar (IM) percaya bahwa pendidikan dasar untuk anak-anak di seluruh pelosok Indonesia wajib disampaikan dan didampingi oleh generasi terbaik bangsa. Didasari juga oleh janji kemerdekaan untuk mencerdaskan kehidupan bangsa, maka IM mengambil inisiatif untuk mendampingi sekolah dasar–sekolah dasar di berbagai pelosok Indonesia dengan merekrut, membekali, dan menempatkan sarjana-sarjana terbaik bangsa yang memiliki semangat mengabdi untuk mengajar di sebuah SD selama satu tahun. Para pemuda yang dikirim sebagai guru sekolah dasar (SD) ke daerah disebut sebagai Pengajar Muda.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...